4 Macam Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam Agar Lebih Mudah

teknologi untuk ibadah umat islam, sumber: pixabay.com

Teknologi diciptakan untuk mempermudah masyarakat dalam menjalani aktivitas sehari-hari mereka. Termasuk dalam hal beribadah bagi umat islam. Banyak teknologi untuk ibadah umat islam yang diciptakan ini sangat bermanfaat, sehingga membuat masyarakat menyukainya.

Seiring dengan perkembangan zaman, orang-orang mulai berpikir lebih maju dan modern. Mereka membuat begitu banyak inovasi, karena dengan begitu mereka tak ketinggalan oleh zaman. Lalu, apakah kamu penasaran ada teknologi apa saja yang mampu mempermudah ibadah bagi umat islam?

Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam, Apa Saja?

Beberapa teknologi untuk ibadah umat islam yang akan disebutkan di bawah ini ada yang berada di luar negeri sana. Kira-kira ada apa saja ya?

Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam, Masjid Berjalan

Sumber: kompas.com

Yap, masjid berjalan juga termasuk salah satu teknologi yang diciptakan supaya umat muslim lebih mudah saat mereka ingin melakukan ibadah salat ketika Olimpiade Tokyo di tahun 2020. Adapun bahannya sendiri terbuat dari truk kontainer yang memang sudah dimodifikasi sedemikian rupa supaya lebih nyaman.

Nanti badan dari truk tersebut dapat sedikit melebar sehingga bisa menampung setidaknya kurang lebih 50 orang di dalamnya. Ada juga keran air yang berfungsi sebagai tempat untuk berwudu. Teknologi untuk ibadah umat islam ini dinamakan dengan Mobile Masjid, sebenarnya teknologi ini sudah ada dan beroperasi sejak 2015 di Bandung.

Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam, Tasbih Digital

Jika selama ini kita memakai tasbih biasa, maka saatnya kamu beralih ke masjid digital. Di mana sangat praktis untuk dibawa ke mana saja mengingat ukurannya yang sangat kecil. Ada tombol yang fungsinya dapat digunakan sebagai lafadz dzikir.

Kebanyakan orang yang membawa tasbih digital ialah mereka para jemaah haji yang sedang menjalankan ibadah di tanah suci. Mungkin jika kamu penasaran, kamu juga bisa membeli teknologi untuk ibadah umat Islam yakni tasbih digital ini untuk kebutuhan sehari-hari.

Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam Al-Qur’an Digital

sumber: katadata.id

Al-Qur’an digital mungkin sudah terasa sangat familiar di telinga kamu. Karena teknologi yang satu ini memang sudah dijual bebas di pasaran dan ada yang diperuntukkan bagi orang dewasa, tapi ada pula yang diperuntukkan bagi anak kecil.

Biasanya teknologi untuk ibadah umat Islam ini dilengkapi dengan pen yang menjadi alat, di mana nantinya pen ini bisa mengeluarkan suara ketika menunjuk suatu ayat. Jadi, kamu pun bisa sekalian belajar membaca dan melafalkan ayat dengan tepat.

Teknologi Untuk Ibadah Umat Islam Pneumatic Tube

Perlu kamu ketahui bahwa alat ini adanya di Masjidil Haram. Ini menjadi solusi bagi banyaknya sampah yang terkumpul di sekitar area tersebut. Tentu kamu tahu bahwa Masjidil Haram dikunjungi banyak sekali orang setiap harinya, sehingga sampah di sana sangat banyak bahkan bisa mencapai hingga 600 ton.

Nantinya sampah yang telah dibuang ini akan langsung disalurkan ke dalam 400 lubang. Kemudian disedot lewat jalur bawah tanah yang akan membawa sampah tersebut pada truk sampah, lalu dibawa lagi ke pembuangan terakhir. Pastinya teknologi untuk ibadah umat Islam ini memudahkan banyak orang sehingga takkan ada yang terganggu dan tidak nyaman.

Nah, sebenarnya masih ada banyak lagi teknologi untuk ibadah umat Islam yang dapat mempermudah kita dalam menjalankan ibadah sehari-hari supaya lebih nyaman. Kini semuanya sudah sangat maju dan banyak masyarakat berinovasi demi kelancaran hidup mereka.

About Ismaeg

Check Also

Pilihan Jenis iPhone Terbaik yang Banyak Diminati Masyarakat

jenis iPhone terbaik, sumber: Tribunnews.com Bagi Anda yang belum mengenal lebih jauh Hp iPhone, pada ...

Read more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *